Cabuli IRT 40 Tahun, Pria Ini Babak Belur Diamuk Warga -->
Cari Berita

iklan 970x90 px

Cabuli IRT 40 Tahun, Pria Ini Babak Belur Diamuk Warga

TalkingNewsNTB.com
05 Oktober 2021

 

Foto: Pelaku saat diberikan perawatan medis di PKM Soromandi.

Kabupaten Bima, TalkingNEWS -- Akhir akhir ini, tindakan amoral di Bima kerap kali terjadi. Setelah mencuat kasus percobaan pemerkosaan terhadap mahasiswi di Desa Rato Bolo Bima, Senin (5/10/21). Baru baru ini kasus pemerkosaan kembali terjadi. Korbannya yakni IRT inisial NH (40) Warga Kecamatan Soromandi Bima.


Sementara pelaku diketahui berinisial MKR (40) warga Desa Sampungu Kecamatan Soromandi. Atas tindakan bejadnya itu, pelaku dihajar massa hingga babak belur.


Kasat Reskrim Polres Bima Iptu Masdidin SH menjelaskan kasus pemerkosaan itu terjadi saat korban tertidur "sakit" di gubuk tempat kebun bawangnya wilayah setempat, Senin (4/10)21) sekira pukul 12:00 Wita. Tetiba datang pelaku hendak memperkosa korban. Korban yang kala itu lemah tak berdaya hingga tak mampu memberikan perlawanan. 


Anak korban yang diba di TKP menyaksikan tindakan bejad pelaku. "Kala itu, anak korban sempat berteriak minta tolong warga, namun pelaku mengancam akan membunuh dan pelaku pun meninggalkan lokasi,"jelas Kasat.


Atas kejadian itu, anak korban mengadu ke Bapaknya. Keduanya pun menuju kantor desa setempat untuk melaporkan peristiwa tersebut. Tak berselang lama, pelaku pun berhasil diamankan warga.


"Ratusan warga yang mengetahui info itu, kemudian langsung mengepung pelaku dan menghajarnya hingga babak belur," terang Kasat.


Beruntung pihak kepolisian yang tiba di lokasi cepat mengevakuasi pelaku dan membawanya ke PKM Soromandi untuk diberikan pertolongan medis. "Korban mengalami luka di bagian kepala dan wajah," tambahnya.


Warga yang masih tersulut emosi atas peristiwa itu, kemudian mendatangi PKM Soromandi ingin kembali menyerang pelaku yang kala itu sedang dirawat medis. Namun setelah dilakukan koordinasi dan upaya persuasif oleh kepolisian, aksi warga pun perlahan reda.


"Saat ini pelaku telah kita amankan ke Mapolres Bima," pungkasnya. (Khan)


Editor: Agus