![]() |
Foto: Pembanguan Drainase di RT 14 Dusun Mawar Desa Bolo yang sudah selesai dikerjakan. |
Bima, TalkingNEWSntb.com -- Pemerintah Desa Bolo Kecamatan Madapangga Kabupaten Bima merealisasikan program fisik berupa pekerjaan drainase lewat anggaran Dana Desa (DD) tahap pertama 2023. Pekerjaan dengan volume 127 meter tersebut dipusatkan di RT 14 Dusun Mawar lokasi jalan tani So Mboda.
Kepala Desa (Kades) Bolo Drs. Muhtar H. Idris menyampaikan bahwa pembangunan drainase ini tiada lain bertujuan sebagai salah satu metode pembebasan area dari genangan air hujan atau banjir gunung, sehingga tidak bermuara ke pemukiman warga.
Selain itu, juga dapat membantu kualitas jalan tani agar tidak digenangi air hujan. Serta meminimalisir terjadinya penularan penyakit yang diakibatkan oleh sistem sanitasi yang buruk atau limbah rumahan.
"Program drainase ini, memang baru pertama dikerjakan. Dan rencananya akan berkelanjutan di beberapa RT dan Dusun lainnya di Desa Bolo. Apalagi kondisi wilayah perkampungan bagian Utara Desa Bolo ini, kerap menjadi luapan banjir saat musim penghujan tiba," papar Kades saat ditemui di ruangan kerjanya, Selasa (30/5/23).
![]() |
Foto: Kondisi Drainase yang sudah finishing. |
Kades berharap dengan dibangunnya drainase tersebut warga tidak lagi mengeluhkan tergenangnya air hujan di halaman rumahnya. Di samping itu, beliu juga meminta pada warga setempat agar bersama-sama menjaga drainase itu sehingga bisa bertahan lama.
"Semoga pembangunan drainase ini dapat bermanfaat bagi warga, dan diharapkan juga, warga RT 14 dapat sama-sama menjaganya dengan baik," pinta Kades.
Semenatara itu, salah satu warga setempat Yasin menyampaikan ucapan terimaksih kepada Pemerintah Desa Bolo dalam hal ini Kades Bolo Drs. Muhtar H. Idris yang telah merealisasikan aspirasi warga RT 14 yakni pembangunan drainase.
"Alhamdulilah aspirasi kami yakni pembangunan drainase telah direalisasikan. Dan Isnya Allah saat masuk musim hujan nanti, rumah kami tidak lagi menjadi tempat bermuaranya air hujan dan banjir gunung," pungkas Yasin. (Gufran)
Editor: Agus